Saturday 26 February 2011

Proses Kerja Monitor Menghasilkan warna


What is Monitor?




Monitor adalah suatu tipe data abstrak yang dapat mengatur aktivitas serta penggunaan resource oleh beberapa thread. Ide monitor pertama kali diperkenalkan oleh C.A.R Hoare dan Per Brinch-Hansen pada awal 1970-an.
Monitor terdiri atas data-data private dengan fungsi-fungsi public yang dapat mengakses data-data tersebut. Method-method dalam suatu monitor sudah dirancang sedemikian rupa agar hanya ada satu buah method yang dapat bekerja pada suatu saat. Hal ini bertujuan untuk menjaga agar semua operasi dalam monitor bersifat mutual exclusion.
Monitor dapat dianalogikan sebagai sebuah bangunan dengan tiga buah ruangan yaitu satu buah ruangan kontrol, satu buah ruang-tunggu-masuk, satu buah ruang-tunggu-dalam. Ketika suatu thread memasuki monitor, ia memasuki ruang-tunggu-masuk (enter). Ketika gilirannya tiba,thread memasuki ruang kontrol (acquire), di sini thread menyelesaikan tugasnya dengan shared resource yang berada di ruang kontrol (owning). Jika tugas thread tersebut belum selesai tetapi alokasi waktu untuknya sudah habis atau thread tersebut menunggu pekerjaanthread lain selesai, thread melepaskan kendali atas monitor (release) dan dipindahkan ke ruang-tunggu-dalam (waiting queue). Ketika gilirannya tiba kembali, thread memasuki ruang kontrol lagi (acquire). Jika tugasnya selesai, ia keluar dari monitor (release and exit).


Perbedaan Monitor CRT,LCD, dan LED berserta cara kerjanya

VRML (Virtual Reality Modeling Language)






PENGERTIAN 
VRML (virtual reality modeling language) atau sering dibaca “vermel” adalah salah satu bahasa komputer untuk membuat model objek 3 dimensi dalam dunia virtual yang VRML menggunakan prinsip OP (object oriented programmating). Tidak hanya itu, untuk mensimulasi objek yang bergerakpun dapat dilakukan dengan VRML. Walau sebelumnya diperkirakan akan mati, tapi ternyata makin banyak aplikasi lain yang mengintegrasikan dukungan format file VRML. Harus diakui masih sedikit tool authoring yang mendukung penggenerasian VRML secara GUI. Mungkin ini salah satu sebab yang membuat orang jarang memakai VRML bagi proyek multimedianya. Namun di balik itu, di bidang pendidikan ternyata banyak proyek-proyek yang memanfaatkan VRML guna melakukan animasi atau verifikasi secara visual. Ini tentu saja tidak lepas dari multifungsi VRML, yang salah satunya memudahkan presentasi lewat media internet. Selain itu kemampuan VRML versi 2.0-nya yang mendukung bahasa skrip seperti ECMAScript (skrip VRML), Javascript dan Java memegang peranan sangat penting.

PENGENALAN
Jika Anda belum mengerti apa itu VRML, mungkin singkatannya dapat memberi sedikit ide, Virtual Reality Modeling Language, di mana untuk pertama kalinya tahun 1994 VRML versi pertamanya diperkenalkan. VRML, seperti halnya HTML adalah bahasa skrip dalam format teks polos (ASCII pada versi 1.0 ataupun utf8 pada versi 2.0). Bedanya VRML digunakan untuk menggambarkan scene 3 dimensi dalam ruangan virtual. Disebut ruangan virtual karena kita seakan-akan berada dalam ruangan yang bisa melihat objek 3D dari sudut pandang yang kita inginkan, tidak dengan berjalan kaki, tapi dengan memanfaatkan interface komputer dalam berinteraksi dengan monitor, seperti contohnya dengan menggunakan mouse. Namun dalam versi pertamanya ini semua objek geometri masih statik, tidak mempunyai kemungkinan bergerak. Interaksi dinamis antara user dengan objek masih terbatas, komunikasi antara objek satu dengan lainnya juga belum dimungkinkan. Kelemahan ini segera teratasi dengan dikeluarkannya spesifikasi baru VRML 2.0 pada tahun 1996. Dengan versi baru ini, maka terbuka kemungkinan baru bagi penggunaan VRML, seperti yang banyak digunakan adalah animasi. Versi ini sekarang juga disebut dengan standar ISO VRML97 yang merupakan format file grafik 3D standar untuk aplikasi Internet maupun WWW. Secara prinsip tidak ada perbedaan antara VRML 2.0 dengan VRML97, sehingga kita akan menyebutnya VRML97, dan spesifikasi inilah yang akan digunakan sebagai referensi dalam artikel ini.
Kebanyakan VRML ini tidak digunakan sebagai satu-satunya bahasa pemrograman, melainkan dipadukan dengan tool lainnya. Salah satu contohnya adalah proyek Interactive Robot Manipulation with VRML 2.0 yang dilakukan oleh DLR (German Eurospace Center) yang memadukan VRML dengan Java3d Robots. Contoh satu lagi adalah proyek Autonome Walking di Universitas Duisburg yang menggunakan VRML sebagai visualisasi dari tools Walking Pattern Generator yang ditulis dengan bahasa C++.
Untuk sekedar diketahui, VRML adalah salah satu teknik pemrograman objek 3D interaktif di Internet disamping Java3D dan X3D di bawah bendera konsorsium Web3D.
KELEBIHAN VRML

Narasi Suatu Game (Into to Stanger)



Pada suatu jaman di suatu tempat yang tidak kita ketahui, hiduplah seorang kakak beradik yang telah kehilangan orang tua mereka. Mereka hidup tentram damai dalam sulit mendapat makanan dan uang. sampai ketika pada suatu hari datang seorang nenek sihir yang jahat, yang kemudian menculik sang adik untuk dijadikan ramuan awet muda. Untuk menyelamat sang adik, kakaknya harus menghadapi sebuah tantangan dari sang nenek sihir untuk melewati berbagai rintangan yang rumit, sulit dan unik. Memecahkan teka-teki, berhitung, puzzle dan lain-lain. Sampai akhirnya sang nenek menyerah, tetapi akankah berhasil sang kakak? Setiap rintangan sangat bervariasi, dan waktu sang kakak juga tidak banyak. karena adiknya sedang direbus, walaupun prossesnya berhari-hari.
PPA APT_FAST


bagi penguna linux ubuntu, pasti sudah tahu apt-fast. sebuah module yang dapat mempercepat proses download upgrade system ubuntu ini dengan bantuan axel. sekarang telah hadir ppa apt-fast. sehingga memudahkan kita memasangnya kedalam ubuntu/debian kita, sehingga tidak perlu repot-repot mencari filenya.

berikut cara menambahkan ppa dan menginstall apt-fast


sudo add-apt-repository ppa:tldm217/tahutek.net

sudo apt-get update

sudo apt-get install axel apt-fast


selesai, sekarang anda coba sendiri dan rasakan perbedaannya.
Change Decimal (double/float) to biner/okta/heksa


(java programing)

latar belakang : temen minta buatin
alasan memakai java : lupa stetment compile c dalam terminal :p

Teman ku minta tapi tidak digunakan karena dia dapat yang pascal, tetapi dia bilang tetapi koma-koma masih belum bisa. :p (dalam hati, siapa suruh nga lihat program ku dulu)

algoritma muda saja, contoh :

biner : 2^x 2^3 2^2 2^1 2^0 1/(2^1) 1/(2^2) 1/(2^x)
okta  : 8^x 2^3 8^2 8^1 8^0 1/(8^1) 1/(8^2) 1/(8^x)

dari cara perhitungan diatas kita dapat melihat suatu pola

   a^x a^3 a^2 a^1 a^0 1/(a^1) 1/(a^2) 1/(a^x)

sehingga kita dapat membuat bilangan berapa pun semau kita (maksimum 16 , kecuali anda tahu kelanjutan dari bilangan heksa : 0123456789ABCDEF).
kita melakukan algoritma (a^y) ketika input kita lebih besar dari atau sama dengan 1. dan apabila di bawah 1 kita menggunakan algoritma (1/(a^y).
Nilai 10 diganti dengan A, 11 = B, C = 12 dan seterusnya.

Bagaimana tahu nilai nya? (kalau 0-1 biner mudah, kalau 1-16?)
nah mari langsung saja lihat listing codingnya dan analisis sendiri ya :p
(maaf jika berantakan, maklum saya tidak dibayar untuk ini^^. jika ada tampilan listing yang error mohon di koreksi, mungkin blogger memblock keyword tersebut)
note : maaf tidak memakai looping bagian outputnya, sehingga agak lebar :p

import javax.swing.JOptionPane;
import java.lang.String;
import java.io.*;
import java.math.*;
MultiGet (Download Manager)


{tray in debian/ubuntu)

Mungkin jika kita di windows, kita menggunakan download manager semacam IDM atau DAP, di linux kita dapat menggunakan proczilla, wget, kget, multiget dan masih banyak lagi. saya sendiri menggunakan multiget dengan axel. cara instalasinya cukup mudah di ubuntu (berhubung saya menggunakan ubuntu)

multiget ::sudo apt-get install multiget
axel :: sudo apt-get install axel

axel merupakan download acceslator berbasis console, sedangkan multiget berbasis GUI.

untuk beberapa kasus, fungsi bunyi setelah download selesai membuat multiget keluar secara paksa sehingga kita tidak bisa download lebih dari 1 file sekaligus.


Solusi nya, cukup hilangkan centang "sound tip when task...." seperti diatas. Maka kita tidak perlu khawatir tentang multiget yang tertutup setelah download selesai kembali.
Multi Boot os (Multisystem)

(work in debian/ubuntu)
Selama ini jika kita ingin membuat live usb linux, kita hanya dapat membuat 1 os dalam 1 usb. sekarang dengan multisystem, kita dapat memboot lebih dari 1 distro. Hanya saja ketika kita membuat live usb lebih dari 3 distro, sering terjadi error saat membooting beberapa distro didalam usb anda.

Tampilan saat anda menjalankan aplikasinya, anda akan diminta untuk memilih usb yang sedang aktif (aplikasi ini hanya akan jalan ketika kedeteksi usb terpasang di pc/netbook anda).
kemudian anda akan masuk window ini, cara memasukan os distro yang anda ingin mudah saja, cukup drag drop dari directory iso ke colom diatas. kemudian aplikasi akan outomatis jalan.


untuk mencoba nya dapat menggunakan qemu (simbol Q pada gambal)